Perusahaan Konsultan IT - Balik lagi di blog saya , kali ini saya akan membahas tentang kpnsultan IT, dimasa teknologi yang terus berkembang, konsultan IT di masa kini sangat dibutuhkan, karena kebutuhannya yang sangat banyak, memungkin dibutuhkannya konsultan IT ini. Konsultan IT ini sendiri tidak mudah , karena mereka yang bekerja di bidang ini harus memiliki kemampuan di bidang teknologi yang tinggi, untuk lebih jelas mari kita bahas saru per satu.
Apa itu Konsultan IT
Konsultan IT
adalah profesi yang berkaitan dengan teknologi informasi atau sistem
informasi dan komputer seperti software, hardware, jaringan (network).
Maka konsultan IT memiliki keahlian sebagai :
- Ahlli server dan jaringan : Windows Server, Linux, Cisco
- Ahli database : SQL, MySQL, Microsoft Access
- Ahli sistem keamanan : hacking, anti virus, sniffing, phising
- Programmer bahasa Basic, Visual Basic, .NET, Java, Phyton, Cobol, Assembly
- Ahli operating system dan pembuatan aplikasi : Windows, Linux, Unix, Android, Apple OS, Blackberry OS
Tugas Konsultan IT
Tugas utama seorang konsultan adalah merekomendasika solusi teknologi IT terbaik untuk memecahkan masalah yang ada.- Memberikan konsultansi mengenai solusi IT yang terbaik untuk memecahkan masalah clien
- Membuat dokumen seperti proposal, requirement dan desain software secara umum
- Melakukan pelatihan (training) kepada para pengguna software
- Memberikan konsultasi, masukan dan solusi tentang segala hal yang berhubungan dengan komputer yang meliputi hardware, software dan bagaimana cara mengatasi masalah pada komputer saat mengalami kerusakan
- Memberikan saran dan masukan mengenai perlunya menerapkan networking atau jaringan pada sistem perusahaan dan menerangkan manfaat penerapannya.
- Membuat program atau perangkat lunak yang berguna untuk mempermudah kinerja perusahaan. Misalnya program penggajian, sistem akuntansi, rekrutmen, customer support dan lain sebagainya.
- Mendesain website perusahaan yang menarik untuk menampilkan profil perusahaan dan jenis layanannya kepada publik, sekaligus mempublikasikannya secara online dan memastikan kalau website nya bisa diakses masyarakat luas tanpa hambatan loading yang lambat.
- Menyediakan training atau pelatihan jika dibutuhkan oleh perusahaan. Dan memberikan pengarahan kepada karyawan perusahaan bagaimana cara menggunakan perangkat hardware atau komputer demi menunjang efisiensi pekerjaan dan untuk meningkatkan kinerja perusahaan.
- konsultan IT diharapkan dapat secara efektif menunjang kinerja perusahaan, melancarkan operasional dan memudahkan akses informasi ke luar perusahaan kepada pihak-pihak yang membutuhkan.
0 Komentar untuk "Kegunaan konsultan IT"